Stuff Order
Software Gratis
P-SKAN Yogyakarta

Sperma Manusia Awet Hingga 600 Juta Tahun



GEN lelaki yang berperan dalam produksi sperma telah berusia 600 juta tahun dan merupakan satu-satunya gen yang diperlukan untuk produksi sperma pada mahluk hidup, mulai dari serangga hingga mamalia.

Fungsi gen (dikenal dengan gen Boule) ini, terang peneliti dari Northwestern University Feinberg School of Medicine, tetap tidak berubah setelah melalui proses evolusi.

Peneliti membandingkan sperma lalat buah, landak laut, ayam jantan, ikan dan manusia. Saat peneliti mengangkat gen Boule dari tikus jantan, hewan tersebut tetap sehat tapi tidak menghasilkan sperma.
 
Temuan yang dipublikasikan di jurnal PLoS Genetics ini mempunyai sejumlah implikasi terhadap kesehatan manusia, seperti kemungkinan perbaikan pemahaman mengenai kesuburan lelaki atau menawarkan sasaran baru yang potensial dalam pengembangan kontrasepsi untuk lelaki.


"Ini merupakan bukti jelas pertama yang mengindikasikan bahwa kemampuan kita memproduksi sperma sudah sangat kuno, kemungkinan berawal dari evolusi hewan 600 juta tahun lalu. Temuan ini menunjukkan bahwa semua produksi sperma hewan berasal dari prototipe umum," terang peneliti Eugene Xu, seperti dikutip situs healthday.com, Kamis (15/7).

Xu menambahkan bahwa gen Boule merupakan gen sperma manusia paling tua yang pernah ditemukan. Temuan bahwa manusia berbagai gen ini dengan serangkaian mahluk hidup lain, terang Xu, sangat mengejutkan mengingat produksi sperma dihambat oleh seleksi alam.

"Gen cenderung berubah karena tekanan seleksi kuat agar gen sperma khusus bisa berkembang. Ada tekanan ekstra untuk menjadi lelaki super dalam memperbaiki kesuksesan reproduksi. Ini merupakan satu elemen khusus yang tidak berubah pada semua spesies. Hal ini pasti sangat penting sehingga tidak berubah." (MI/ICH)

http://www.metrotvnews.com/index.php/metromain/news/2010/07/16/23449/-Sperma-Manusia-Awet-Hingga-600-Juta-Tahun-


KOMENTAR untuk "Sperma Manusia Awet Hingga 600 Juta Tahun"

Artikel Terkait



 
Copyright © 2011 - 2014 | DachiNet | All right reserved.
Best view on mozilla, internet explore, google crome and opera.